Thursday, 26 January 2017

Resep Sup Ikan Gurame Asam Pedas Sederhana

by Unknown  |  in Masakan Indonesia at  Thursday, January 26, 2017

Resep Sup Ikan Gurame Asam Pedas Sederhana
Resep Sup Ikan Gurame Asam Pedas Sederhana


Bahan Bahan :

- Ikan gurame 1 ekor, potong jadi 4 bagian
- Belimbing sayur 8 buah, belah menjadi 2
- Tomat 2 buah, belah menjadi 2
- Kemangi satu ikat, siangi
- Sereh 1 batang, memarkan
- Cabe rawit 10 buah , biarkan utuh
- Air jeruk nipis 3 sdm
- Minyak secukupnya untuk menumis
- Air 1500 ml

Bumbu yang dihaluskan :

- Bawang putih 3 siung
- Bawang merah 6 siung
- Cabe merah 5 buah, buang bijinya
- Kunyit 2 cm
- Jahe 2 cm
- Gula pasir 1 sdm
- Garam secukupnya

Cara memasak sup ikan gurame asam pedas :

1. Didihkan air, tumis bumbu halus, sereh hingga tercium harum lalu masukan kedalam air menidih.
2. Masukan potongan ikan gurame, belimbing sayur , cabe rawit masak hingga matang , kurang lebih 10 menit
3. Tambahkan tomat dan air jeruk nipis, tambahkan pula daun kemangi
4. Angkat sup ikan gurame asam pedas lalu sajikan selagi hangat, selamat mencoba.

0 komentar:

Proudly Powered by Blogger.